5 Cara Memasukan Kartu ATM Yang Baik dan Benar 2024

Cara Memasukan Kartu ATM – Setiap nasabah bank yang memiliki tabungan pasti memiliki atau mendapatkan kartu ATM. Kartu ATM sendiri adalah kartu yang diterbitkan oleh bank untuk dipergunakan di mesin ATM. Hampir setiap bank menerbitkan kartu ATM sebagai media untuk melakukan berbagai transaksi seperti, transfer, tarik tunai, setor tunai, bayar tagihan dan lain sebagainya di mesin ATM.

Dengan menggunakan ATM, maka segala jenis transaksi dapat dilakukan tanpa harus mengantri di bank. Hal ini tentu sangat memudahkan para penggunanya. Nah, untuk mendapatkan kartu ATM, maka anda harus membuka rekening terlebih dahulu ke bank yang bersangkutan dengan membawa dokumen persyaratan berupa KTP dan NPWP. Nah, nantinya setelah pengajuan dikonfirmasi oleh pihak bank, maka anda akan mendapatkan kartu ATM dan buku tabungan.

Setelah mendapat kartu ATM, barulah anda bisa melakukan transaksi di mesin ATM. Namun, yang menjadi pertanyaan, bagimana cara memasukan kartu ATM yang baik dan benar ? Banyak pengguna baru yang masih kebingungan masukin kartu ATM ke mesin ATM yang baik dan benar. Pada dasarnya memasukan kartu ATM ke mesin ATM terbilang sangat mudah dan simpel.

Dimana secara sistem mesin ATM tidak akan menarik kartu, apabila anda salah memposisikan kartu ATM. Namun, tidak menutup kemungkinan mesin ATM akan tetap menarik kartu ATM anda, meskipun salah memasukan kartu ATM. Hal ini dikarenakan mesin sedang error atau rusak. Hal inilah yang menyababkan kartu ATM tertelan. Untuk mengantisipasi hal tersebut, maka anda harus memasukan kartu ATM dengan posisi yang baik dan benar.

Cara Memasukan Kartu ATM Yang Baik dan Benar

Cara Memasukan Kartu ATM Yang Baik dan Benar

Banyak kasus kartu ATM tertelan, karena pengguna salah memasukan kartu ATM. Hal ini perlu anda hindari, pasalnya apabila kartu ATM anda tertelan, maka anda harus melakukan pergantian kartu. Hal ini akan memakan waktu dan biaya tambahan. Mengingat setiap bank memberikan biaya untuk siapa saja yang ingin mengganti kartu ATM.

Maka dari itu, untuk meminimalisir resiko tersebut, anda harus memasukan kartu ATM dengan posisi yang baik dan benar. Jadi bagi anda yang belum tahu caranya memasukkan kartu ATM yang baik dan benar, berikut bankir akan memberikan caranya. Adapun informasi lebih lengkapnya, simak ulasan di bawah ini.

Cara Masukin Kartu ATM Yang Benar

Cara Masukin Kartu ATM Yang Benar

Cara masukin Kartu ATM yang baik dan benar yaitu posisi garis hitam berada di bawah samping kanan. Sedangkan logo bank harus berada di depan. Gampangnya, logo bank berada di kanan, posisi saat anda menghadap mesin ATM. Logo jaringan kartu, mastercard atau visa berada di sebelah kiri. Selain itu, nama anda berada di samping kiri anda.

Posisi Kartu ATM

  • Garis hitam berada di bawah di samping kanan.
  • Logo bank berada di atas di posisi depan atau samping kanan.
  • Logo jenis jaringan berada di atas di samping kiri.

Pada dasarnya, saat posisi kartu ATM salah, maka biasanya kartu tidak dapat masuk ke mesin ATM. Sedangkan untuk kartu ATM terbaru yaitu ATM Chip, cara yang benar memposisikan kartu ATM Chip, yaitu hampir sama dengan kartu ATM biasa. Bedanya posisi chip berada di atas.

Jika anda masih kebingungan, anda bisa melihat contoh atau sampelnya yang tertempel di bawah lubang tempat memasukan kartu ATM. Biasanya dibagian tersebut terdapat stiker posisi memasukan kartu ATM yang baik dan benar. Jika tidak ada, anda bisa meminta bantuan scurity yang bertugas di mesin ATM.

Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan Seputar Masalah Memasukan Kartu ATM

Pertanyaan Yang Sering Ditanyakan Seputar Masalah Memasukan Kartu ATM

Apa Yang Terjadi Jika Salah Memasukan Kartu ATM ?

Dalam keadaan normal, maka secara otomatis mesin ATM akan menolak kartu. Dengan kata lain, kartu ATM tidak dapat masuk ke mesin ATM. Dengan begitu, maka transaksi di mesin ATM tidak dapat dilakukan. Selain itu, jika kondisi mesin ATM error, ketika anda salah memasukkan kartu ATM anda, maka biasanya kartu ATM anda akan tertelan.

Bagaimana Cara Mengatasi Kartu ATM Yang Tertelan ?

Jika kartu ATM anda tertelan karena salah memposisikan kartu ATM, maka CARA MENGELUARKAN KARTU ATM YANG TERTELAN yang bisa anda lakukan yaitu menghubungi call center pihak bank yang menerbitkan kartu ATM anda untuk memblokir kartu ATM anda. Hal ini dilakukan demi keamanan data pada kartu ATM anda. Setelah dilakukan pemblokiran, anda bisa langsung mengunjungi bank terkait untuk mendapatkan kartu ATM baru.

Kenapa Kartu ATM Tidak Bisa Masuk Padahal Posisinya Sudah Benar ?

Penyebab kartu ATM tidak dapat masuk ke mesin ATM padahal posisinya sudah benar yaitu karena strip magnetik yang berwarna hitam pada kartu ATM rusak atau lecet karena tergores. Namun, bisa juga dikarenakan kartu ATM rusak atau sudah tidak berlaku.

Itulah beberapa cara memasukan kartu ATM yang baik dan benar yang dapat bankiir.id sajikan untuk anda. Jika posisi kartu ATM sudah benar, maka mesin ATM akan langsung menarik kartu ATM anda. Dengan begitu transaksi seperti MEMBAYAR MY REPUBLIC dapat dilakukan. Demikian informasi yang dapat bankir sajikan, semoga informasi di atas bermanfaat.